Jumat, 28 Agustus 2009

Air Terjun Nungnung - Plaga, Bali


Satu lagi keindahan alam yang wajib kita nikmati saat datang ke Desa Plaga, yakni air terjun Nungnung. Seperti namanya, Air terjun ini terletak di daerah Nungnung, desa Plaga kecamatan Petang, Kabupaten Badung. Untuk mencapainya, kita akan menempuh jarak 41 km kearah utara kota denpasar. Perjalanan dijamin tidak akan membosankan karena pemandangan yg sangat indah berupa sawah dan perbukitan. Apalagi, hawa di Desa Plaga juga lumayan sejuk.

Untuk mencapai loksi Air Terjun Nungnung, kita harus menyiapkan tenaga ekstra. Kurang lebih 600 anak tangga harus kita lewati. Bahkan dibeberapa bagian kemiringannya mencapai 75 derajat. Wah…belum lagi musim hujan, tangga2 ini pastilah akan licin. Tapi pemandangan sepanjang menuruni anak tangga ini sangat indah. Dan bila terasa lelah, kita juga bisa beristirahat di Gazebo2 disepanjang perjalanan ini. Satu lagi, semua flora dan fauna diareal Air Terjun Nungnung ini dilindungi. Jangan harap deh bisa nembak burung atau berburu tanaman langka direal ini :)

Setelah menuruni ratusan anak tangga, suara air terjun mulai terdengar. Udarapun terasa kian sejuk. Ada dua air terjun di aral ini. Air terjun pertama tidak terlalu besar, tapi cukup indah. Kurang lebih beberapa meter dari air terjun pertama, tibalah kita di air terjun kedua. air terjun kedua inilah yang menjadi daya tarik utama kawasan wisata ini. Tingginya mencapai 50 meter lebih. Serta dikelilingi tebing. Semuanya masih alami. Bahkan saking alaminya, tidak ada (mungkin belum :p ) tempat khusus bagi para wisatawan untuk sekedar mandi atau mendekat kearah air tejun, kecuali kalau mau nekat berbasah-basahan.

Air terjun Nungnung ini dikelola oleh desa setempat, utamanya para pemilik lahan. Mereka mengenakan biaya masuk 3 ribu rupiah bagi setiap wisatawan yang datang. Selain itu dipekerjakan pula beberapa penduduk untuk melakukan perawatan rutin, seperti membersihkan areal ini dari sampah plastik. Kunjungan wisatawan meski tidak terlalu banyak, namun nyaris setiap hari ada saja yang datang ketempat ini.

Sayangnya, keindahan kawasan air terjun Nungnung, sedikit terusik dengan banyaknya ulah-ulah tangan jahil. Hampir di setiap gazebo di sepanjang jalan menuju air terjun, kami menjumpai coretan-coretan tangan para pengunjung nakal. Sayang banget. Padahal Air Terjun Nungnung adalah salah satu aset pariwisata yang sangat berharga....kalau bukan kita yang menjaganya, siapa lagi??

Tidak ada komentar:

Posting Komentar